Akhir pekan kemarin (2/12) JKT48 pun menggelar event handshake album ketiga yang bertajuk BELIEVE.
Pada saat yang sama, idol group terbesar di Indonesia ini pun
mengumumkan sejumlah update seperti konser anniversary ke-6 yang akan
berlangsung pada 23 Desember mendatang.
"Konser ini nanti kita belum tahu, tapi bakal besar dan special.
Karena konser ulang tahun itu seperti handshake akan selalu ada," ujar Shania JKT48, saat ditemui di Ballroom Kuningan City, AXA Tower lantai 7 (2/12) baru-baru ini.
Namun beberapa waktu lalu Melody JKT48
mengumumkan jika dirinya telah resmi lulus dari idol grup yang telah
membesarkan namanya itu. Hal yang wajar jika para fans dan penikmat
musik bertanya-tanya apakah konser anniversary ke-6 akan menjadi
panggung terakhir Melody atau tidak.
Melody kemudian mempertegas jawaban Shania dengan mengatakan jika panggung terakhirnya bersama JKT48 akan ada pada bulan Maret tahun depan. Hanya saja, Melody sendiri merasa enggan jika dirinya mendapat konser terakhir seperti yang dirasakan Haruka Nakagawa.
"Bulan Maret 2018 itu last stage (aku), tapi ya nggak tahu kalau menagement kasih konser perpisahan buat aku. Tapi untuk konser ulang tahun kali ini, ya janganlah, lagi anniversary, terus ada konser perpisahan kan nggak enak. Akunya juga nggak mau gitu. Kayak pas Haruka dulu itu sedih banget, aku juga nggak mau pas konser ulang tahun jadi konser graduate aku. Ini nanti lagi six anniversary kita enjoy the moment dulu," pungkasnya.
Sumber: https://musik.kapanlagi.com
0 komentar:
Posting Komentar